Dikutip dari Merdeka.com bunga mawar juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan dan kecantikan. Kelopak bungan mawar memiliki zat anti septik dan anti jamur. Kelopak bunga mawar diketahui bisa melawan jerawat dan menghilangkan bekas terbakar pada kulit.
Tak hanya sampai disitu, kelopak bunga mawar juga bermanfaat untuk membersihkan perut dari racun, meningkatkan metabolisme dan memperbaiki sistem pencernaan. Masih ada lagi, kelopak bunga mawar juga bisa Anda gunakan untuk membantu menurunkan berat badan.
Lalu bagaimana cara menggunakan bunga mawar untuk menurunkan berat badan? Beginilah cara penggunaannya seperti dilansir di laman health site.
Ambil beberapa kelopak mawar yang masih segar (10-15 kelopak). Lalu tambahkan pada segelas air panas. Biarkan air berubah menjadi sedikit kemerahan, tambahkan bubuk kayu manis dan sedikit madu.
Bubuk kayu manis ditambahkan untuj membantu membakar lemak dan meningkatkan fungsi pencernaan. Minumlah air seduhan kelopak bunga mawar setiap hari untuk membantu menurunkan berat badan.